Sejarah Dunia Dan Peristiwa Indonesia Yang Wajib Untuk Diketahui

Sejarah Dunia , Menurut saya menarik sekali apabila mempelajari sejarah bangsa eropa mulai dari abad 15 sampai 19. reconquista, awal protest...

Sejarah Dunia, Menurut saya menarik sekali apabila mempelajari sejarah bangsa eropa mulai dari abad 15 sampai 19. reconquista, awal protestan, renaissance, revolusi perancis, perang krimea, unifikasi jerman, sampai dengan perang dunia bagi saya adalah kisah menarik dan seperti membaca novel.

Gambar Sejarah Dunia


Sejarah Dunia Yang Paling Menarik Untuk Dipelajari

Bagi saya, ada beberapa sejarah dunia yang menarik untuk dibahas. Bagi saya, sejarah dunia jauh lebih menarik karena banyak hal yang bisa diangkat dari sejarah tanpa memicu kontroversi yang berarti.

(1) Sejarah Jepang: Sejarah Jepang memiliki cerita unik tentang inkulturasi, termasuk pembaratan (westernisation) pada era Meiji (明治) yang berhasil, selain perang yang menghasilkan banyak tokoh (戦国, sen’goku).

(2) Sejarah Tiongkok: Tiongkok merupakan peradaban dunia dari dulu hingga sekarang bertahan dan sukses. Cerita Tiga Kerajaan (三国) merupakan salah satu era yang sering diangkat. Selain itu, jatuh bangun Tiongkok dengan berbagai dinasti dan perang (yang sampai saat ini belum usai) juga menarik untuk dibahas.

(3) Sejarah Inggris: Inggris merupakan imperium terbesar di dunia. Dampaknya sampai dengan saat ini bisa dirasakan.

(4) Sejarah Perancis: Republik modern pertama memang Amerika Serikat, namun revolusi Perancis membuat terobosan dalam mengekspor ide republikisme. Revolusi Perancis juga berkaitan dengan Napoleon Bonaparte yang membuat kacau Eropa.

(5) Sejarah Amerika Serikat: Revolusi Amerika terhadap Inggris melahirkan republik modern pertama.

(6) Sejarah Jerman: Jerman merupakan negara yang berada di tengah Eropa (mitteleuropa) yang jatuh bangun dari era kekaisaran Romawi suci yang terpecah-pecah menjadi satu di tangan Bismarck kemudian jatuh dalam Perang Dunia dan akhirnya kembali dalam Uni Eropa.

(7) Sejarah Rusia: Rusia merupakan negara yang menarik untuk membahas lika-liku kejatuhan imperium, revolusi-revolusi sampai dengan Uni Soviet bubar dan kini berusaha kembali ke kancah dunia.

Sejak dulu saya tertarik mengenai sejarah penyebaran manusia, dari jaman nabi adam sampai sekarang, bagaimana bahasa, warna kulit, dan lain sebagainya menjadi sangat beragam. dilihat dari bahasa bahasa di dunia ada semacam kesamaan pola grammatika di area area berdekatan, yang menimbulkan tanda tanya besar tentang sebenarnya dari mana asal muasal perkembangan umat manusia.

Antara Fakta Dan Kebohongan Sejarah Indonesia Dimata Dunia


Pemberontakan PKI Madiun 1948.

Pernah dengar Red Drive Proposal? Banyak yang menganggap bahwa peristiwa ini hanyalah mitos. Benar atau tidaknya, saya juga tidak tahu. Banyak fakta terkubur dan tersembunyi dalam kabut tebal penyangkalan. Namun, tidak mungkin ada asap tanpa ada api bukan?

Red Drive Proposal diyakini sebagai bagian dari politik Amerika saat perang dingin untuk membantu negara - negara yang baru merdeka dengan bantuan ekonomi. Syaratnya, negara tersebut harus memberangus segala sesuatu yang berhubungan dengan komunisme. Hal ini seiring dengan doktrin Truman yang menginginkan pembasmian komunis sejagat.

Alkisah, terjadi pertemuan antara Gerald Hopkins (penasihat politik Presiden Truman), Merle Cochran (wakil baru Amerika, pengganti Graham, dalam Komisi Jasa-jasa Baik), Sukarno, Hatta, Sukiman (ketua Masyumi dan menteri dalam negeri), Mokhamad Rum (anggota Masyumi) dan Kepala Polisi Sukanto (menurut: Roger Vailland dalam buku "Borobudur") di hotel Huisje Hansje Sarangan.

Pertemuan ini pun hanya menjadi “konon”. Tidak jelas memang pernah terjadi pertemuan ini atau tidak. Selain banyak pihak yang menyangkal, Soekarno pada masa itu memang pernah ke Sarangan namun bersama keluarga nya. Entah mengajak keluarga itu dijadikan kedok atau tidak. Hotel yang disebutkan itu juga tidak tercatat. Jejak nya juga hilang. Ada yang berkata bahwa bangunan hotel dihancurkan oleh massa pasca pemberontakan Madiun.

Namun, kita tidak bisa menyangkal bahwa sikap pemerintah terhadap PKI pada masa itu memang menjadi berbeda. Soekarno yang tadinya sangat memerlukan PKI, menjadi berbalik memerangi PKI dan menyuruh rakyat untuk memilih pemerintah atau PKI 10 jam setelah pemberontakan Madiun.

Padahal, menurut pelaku, Soemarsono (salah satu pemimpin pelucutan senjata pasukan Siliwangi), hanya melakukan itu sebagai tindakan bela diri. Beliau mengatakan bahwa pelucutan itu adalah buntut dari kematian salah satu pemimpin pasukan Panembahan Senopati (beraliran kiri) dan penculikan beberapa anggotanya. Soemarsono menyerang pasukan Siliwangi (pro pemerintah, anti kiri) duluan sebelum pasukan Siliwangi sempat menyerang pasukan Panembaan Senopati. Itu adalah pembelaan beliau.

Hal ini juga dibuktikan bahwa dalam pelucutan senjata itu, hanya sedikit sekali korban yang jatuh.

Namun, 10 jam kemudian, Soekarno langsung menyatakan bahwa pelucutan senjata itu adalah pemberontakan secara nasional. Musso, yang pada saat itu baru kembali ke Indonesia setelah menghilang pasca pemberontakan gagal di tahun 1926, mengambil kesempatan untuk menyatakan perang kepada Indonesia. Namun, setelahnya, pemerintah daerah Madiun dan Soemarsono mengabarkan melalui RRI bahwa peristiwa itu hanyalah upaya membela diri dari kebijakan pemerintah Hatta mengenai ReRa. Salam Filososial

COMMENTS

Name

Antropologi,1,Aplikasi,1,Asian Games,1,CONTOH SOAL,80,Ilmu Sosiologi,1,IPS.,1,Kelas XI IPA,1,Kelas XII,1,Kelas XII IPS,1,lainnya,1,MATEMATIKA DASAR,35,MATEMATIKA UMUM,11,Pendidikan,1,Pra Aksara,2,Romawi,1,RPP Sejarah,2,RUMUS MATEMATIKA SD,40,RUMUS MATEMATIKA SMA,19,RUMUS MATEMATIKA SMP,88,SD,34,Sejarah,3,Sejarah Dunia,4,Sejarah Hindu - Buddha,2,Sejarah Islam,2,Sejarah Kelas X,23,Sejarah Kemerdekaan,8,Sejarah Kls XI,1,Sejarah Kls XI Wajib,4,Sejarah Kontemporer,2,Sejarah Lokal,1,Sejarah Penjajahan,6,SMA,25,SMP,88,Soal Sejarah,1,Sosiologi,6,Special,1,TIPS,10,Umum,30,
ltr
item
Ilmu Sosial: Sejarah Dunia Dan Peristiwa Indonesia Yang Wajib Untuk Diketahui
Sejarah Dunia Dan Peristiwa Indonesia Yang Wajib Untuk Diketahui
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEge9bnznfGNTkEmbtEi8dbvBdu93rNlUCB3M80FErIWs31ZNbiAz17-xuwbJ8pCS9iUw_n9IKiBMWJAmh3HwzvDHZygPSbC7PZxw9qkRQzLsXDDutuq6AQr2XzuX9WRWU4eBYkNqztgWkc/s640/sejarah-dunia.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEge9bnznfGNTkEmbtEi8dbvBdu93rNlUCB3M80FErIWs31ZNbiAz17-xuwbJ8pCS9iUw_n9IKiBMWJAmh3HwzvDHZygPSbC7PZxw9qkRQzLsXDDutuq6AQr2XzuX9WRWU4eBYkNqztgWkc/s72-c/sejarah-dunia.jpg
Ilmu Sosial
https://filososial.blogspot.com/2018/09/sejarah-dunia-dan-peristiwa-indonesia.html
https://filososial.blogspot.com/
http://filososial.blogspot.com/
http://filososial.blogspot.com/2018/09/sejarah-dunia-dan-peristiwa-indonesia.html
true
1286331317268049349
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy